Keterangan
Piring Antik tahun 1890
J&M.P. B. & Co.ltd
R. N 147736
Kondisi masih utuh 100% tanpa cacat.
Kilas Sejarah Piring Keramik
Glasgow – Pottery
“John dan Matthew, Perston Bell & Companies“
J & M.P.Bell & Co ( Ltd )
Warna merah, biru dan hijau dari Mangkuk atau Piring motif ini
dibuat oleh : John & Matthew Perston Bell & Companies.
sebuah perusahaan yang berbasis di Glasgow, Skotlandia antara
Tahun 1842 dan 1928.
Perusahaan ini adalah yang terbesar dari perusahaan tembikar
asal Skotlandia yang koleksi produksi awalnya
sangat dicari hingga kini.
Mangkuk & Piring tersebut terbuat dari gerabah
asli tanah Scotland.
dan Mereka telah Mendedikasikan untuk alat makan bermotif
unik & sangat rumit dengan mencampur pola gambar dan
motif tradisional yang tidak saja bernuansa Eropa akhir abad 19
juga bermotif tradisional di belahan dunia lain selain eropa,
juga hingga di asia timur, yang kelak di kemudian hari atau hingga saat ini
menjadi terkenal & banyak di buru untuk Piring dekoratif pajangan.
Transfer- Pola design dicetak dengan satu atau dua warna,
dimana pusat desain dan batasan antar warna yang berbeda adalah
desain inovasi yang diperkenalkan oleh Bells saat itu.
Mangkuk & piring ini dibuat juga untuk di ekspor ke Asia Tenggara.
Mangkuk & piring sering dibuat berpasangan dengan desain yang sama
namun warna di buat terbalik seperti :
Pada pola mangkuk & piring yang menggabungkan gambar
Burung Kolibri, Kupu-kupu, Burung Merak, Naga & Singa,
Vas Bunga, Taman & Bangunan,
Pohon Palem, Awan dan bulu burung. sebagai dasar cir Motif Bell’s.
Dan yang saya Jual saat ini adalah salah satunya.
Buatan Tahun 1890
Jangan lupa sebutkan NOMPLOK.com saat menelepon penjual untuk mendapatkan penawaran bagus